Minggu, 05 April 2015

Penerimaan Santri & Santriwati Baru Tahun Ajaran 2015/2016 Pondok Pesantren Baiturrahman An-Nizhom Minas


 معھد  الإسلامى
بيت الرحمن  النظام
PONDOK PESANTREN BAITURRAHMAN AN-NIZHOM
JL. PERAWANG KM.9 LUKUT DESA MINAS TIMUR
KODE POS: 28885 Hp: 0813 8747 4537
Website : http://baiturrahmanminas.blogspot.com

MENERIMA MURID BARU
TAHUN AJARAN 2014 / 2015



JL. PERAWANG KM. 9 LUKUT DESA MINAS TIMUR
KECAMATAN MINAS KABUPATEN SIAK

PENDAHULUAN
       Assalamu Alaikum Wr.Wb
Awal berdirinya Madrasah Baitur Rahman An – Nizhom bermula dari keinginan masyarakat (Khusunya para orang tua santri yang putra – putrinya mondok dan bersekolah di ponpes Madrasah Baitur Rahman An – Nizhom dan orang tua murid di beberapa sekolah/madrasah tsanawiyah pada umumnya), untuk bisa memiliki sebuah lembaga pendidikan lanjutan (tingkat SMP/Tsanawiyah yang berbasis salafiyah) secara formal. Yaitu lembaga pendidikan keagamaan yang sekaligus bisa mendidik para siswanya untuk belajar agama secara mendalam, dengan didukung terlebih dahulu berdirinya ponpes Madrasah Baitur Rahman An – Nizhom dibawah naungan Yayasan Baitur Rahman An – Nizhom. Kemudian mulai akhir tahun 2009 tokoh – tokoh masyarakat bermusyarawarah untuk membentuk lembaga yang dicita – citakan tersebut sehingga 4 Tahun kebelakang Ponpes Baiturrahman An-Nizhom menunjukkan kemajuan dengan di lihatnya jumlah murid sekian tahun semakin meningkat.
Dengan mengharapkan Rahmat Allah SWT Pondok Pesantren Baiturrahman An-Nizhom menerima murid baru Tahun Ajaran 2014 / 2015. Daftarkanlah Putra – Putri Bapak/Ibu di Pesantren kami, untuk kami didik menjadi Manusia yang bertaqwa, berilmu, beriman bagi Nusa dan Bangsa dan Agama. Dimana Ponpes Baiturrahman An-Nizhom di Asuh oleh guru berpengalaman Lulusan Pesantren dan Perguruan Tinggi ternama di Pulau Jawa dan Sumatera seperti:
- Anidhom Jawa Barat          - PP Gontor     - UIN SUSKA
- Usu Medan                        - Al-Musri       - UIR 

VISI – MISI 

Visi Madrasah Tsanawiyah Baitur Rahman An – Nizhom, sebagai berikut :
“Menjadi lembaga yang mencetak generasi berilmu, imajinatif, kreatif, mandiri, produktif, dan berakhlakul – karimah yang berlandaskan iman dan taqwa” 

Misi Madrasah Tsanawiyah Baitur Rahman An – Nizhom, sebagai berikut :
a.      Mencetak santri yang memiliki pemahaman yang seimbang antara materi umum dan agama;
b.      Mencetak santri yang mampu menggunakan teknologi informasi dan komunikasi;
c.       Membimbing santri supaya mampu mengembangkan kreatifitas dan ide – idenya;
d.      Menecatak santri yang mampu menggunakan alat – alat keterampilan kerja;
e.   Membangun semangat santri supaya mengembangakan ilmunya dan mampu berbaur dengan    masyarakat;
f.       Menerapkan proses belajar yang professional, efektif dan efesien.

l  JENJANG PENDIDIKAN
  1. Madrasah Tsanawiyah
  2. Ekskul Pramuka
  3. Madrasah Aliyah

Kunjungan Kerja Bupati Siak Drs. H. Syamsuar, M.Si ke Pondok Pesantren Baiturrahman An-Nizhom Minas



(Admin) Bupati Siak Drs. H. Syamsuar, M.Si di saat Peresmian pondok pesantren Baiturrahman An-Nizhom yang di laksanakan pada Kamis 20/11/2014 silam yang tidak berkesempatan hadir, Alhamdulillah empat hari setelah acara, beliau menyempatkan diri untuk berkunjung langsung ke Ponpes Baiturrahman An-Nizhom Minas dalam kunjungan kerja dan meninjau langsung kondisi pondok pesantren Baiturrahman An-Nizhom, Desa Minas Timur, Kecamatan Minas pada hari Senin (24/11/14).
Di ponpes ini Bupati disambut oleh ratusan santri serta pimpinan ponpes Muhammad Yahya Siregar. Dalam kesempatan ini Pimpinan Ponpes membawa Bupati untuk melihat secara langsung kondisi ruangan belajar santri. Ia juga menyampaikan harapannya untuk kemajuan pesantren ini dimasa depan.
Menanggapi harapan pengurus pondok pesantren terutama dibidang pembangunan infrastruktur, Bupati langsung memberikan solusi pembangunan yang diusahakan secepatnya melalui pembangunan BUMD Bank Riau. Selain itu pembangunan oleh Pemerintah kabupaten Siak akan mulai dimasukkan ke APBD Siak 2015.
“Kita akan berupaya memberikan bantuan yang lebih cepat, bisa dimanfaatkan dari dana CSR bank riau, dan saya nanti yang akan bicara langsung ke pimpinan Bank Riau. Semoga bisa tereaslisasi dengan cepat,” ujarnya. Terobosan ini diambil karena menurut Bupati, bantuan terhadap ponpes ini harus diutamakan dan disegerakan.
 “Kita sudah melihat bagaimana semangat pengabdian yang sangat luar biasa,” sebut Syamsuar sembari member apresiasi kepada para pengurus ponpes. “Jika bisa kita harus menarik perhatian perusahaan terdekat, terutama Chevron mungkin agar bisa membantu,” harap nya.
Saat ini ponpes Baiturrahman An-Nizhom hanya memiliki 3 ruang kelas namun memiliki 7 rombongan belajar. 1 dari ruangan kelas tersebut masih kekurangan kursi & ruangan yang belum representatif untuk kegiatan belajar mengajar. (doc)

Kamis, 02 April 2015

Peresmian Pondok Pesantren Baiturrahman An-Nizhom Minas yang di Resmikan oleh Bapak Wakil Bupati Siak Bapak Drs. H. Alfedri, M.Si





Minas (Admin)_ Pondok Pesantren Baiturrahman An-Nizhom Kecamatan Minas Kabupaten Siak di bawah Pimpinan Ustad M. Yahya Siregar, S.Pd.i yang berdiri pada tahun 2009 dimana hasil Mufakat Musyawarah dari Tokoh-tokoh Masyarakat yang ada di Kecamatan Minas. Ponpes Baiturrahman An-Nizhom baru mendapatkan Izin Operasional pada akhir Bulan Oktober 2013. Alhamdulillah pada hari kamis, 20 November 2014 telah dilaksanakan Peresmian yang bertajuk rasa syukur atas kemajuan yang di alami ponpes Baiturrahman An-Nizhom dan telah diakuinya Legalitas Ponpes tersebut dimana telah dikeluarkannya Izin operasional oleh Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Siak.
Dan Alhamdulillah Peresmian Ponpes Baiturrahman An-Nizhom di sambut Positif oleh Bupati Siak (Drs. H. Syamsuar, M.Si) namun pada acara berlangsung, Peresmian Ponpes Baiturrahman An-Nizhom di wakili langsung oleh Bapak Wakil Bupati Siak (Drs. H. Alfedri, M.Si). dan juga hadir perwakilan dari Kankemenag kab. Siak, MUSPIDA, UPIKA Kecamatan Minas, UPTD Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Minas, Kepala Sekolah SD s/d SMA/SMK, Perwakilan Pimpinan Ponpes Se_kabupaten Siak, Ketua LAMR Kecamatan Minas, Pemerintah Desa Minas Timur, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dari Kecamatan Minas, Kandis, Tualang Kabupaten Siak dan juga di berbagai Daerah lainnya.
Dalam hal ini Bapak Wakil Bupati Siak memberikan kata sambutan dimana Kabupaten Siak sangat merespon berdirinya Pondok Pesantren yang ada di Kabupaten Siak guna merubah sikap generasi muda Islam sebagai pedoman dalam berfikir dan bersikap di kehidupan sehari-hari. Yang mampu menjawab permasalahan-permasalahan umat. Dan menciptakan generasi muda islam yang beradap serta berfikir, dan berperasaan, bertindak tanduk seperti apa yang diajarkan dalam Al – Quran, Sehingga dapat membentengi arus globalisasi yang merusak pola pikir dan tatanan kehidupan generasi muda Islam menjadi generasi yang kuat dan generasi yang berfikir dan bersikap sesuai aturan Al – Quran dan As – Sunnah Rosulullah SAW.
Dalam kesempatan ini Bapak Wakil Bupati Siak Drs. H. Alfedri, M.Si juga memberikan Bantuan Dana Hibah Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Pesantren kepada Pondok Pesantren Baiturrahman An-Nizhom Minas sebesar Rp. 50.000.000,- dimana beliau juga Ketua Umum BAZNAS Kab. Siak dan Bantuan ini dalam rangka meningkatkan Pendapatan Pondok Pesantren yang berkelanjutan guna membantu atau memperkecil biaya pengeluaran yang ada di Pondok Pesantren Baiturrahman An-Nizhom. Dan selanjutnya Pimpinan Ponpes Baiturrahman An-Nizhom dengan bantuan ini akan membuat kegiatan usaha budidaya Peternakan Sapi secara berkelanjutan. (doc).